BONE, SULAWESINEWS.COM – Andi Muhammad Rivaldi (18), salah seorang Siswa Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM) Negeri Bone, Sulawesi Selatan, menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tenriawaru Bone, setelah menjadi korban penganiayaan di asrama kompleks SUPM Bone, Senin (07/01/2019) sekitar pukul 02.00 dini hari.
Akibat penganiayaan tersebut, korban menderita luka robek di bagian leher, lengan kanan, di kepala, serta luka tusuk di bahu kiri. Dan diduga pelaku menggunakan senjata tajam.
Saat kejadian, korban sedang tidur di lorong asrama, kemudian pelaku masuk menganiaya. Kendati demikian, pelaku hingga kini belum diketahui identitasnya. Karena pada saat kejadian di lokasi tersebut mengalami pemadaman listrik.
Namun diduga kuat pelaku merupakan rekan korban. Karena berdasarkan informasi yang diperoleh, kejadian yang menimpa anak dari pasangan Hera Musni Eva dan Andi Irwan Patiroi, merupakan yang ketiga kalinya.
Kasat Reskrim Polres Bone Iptu Mohammad Pahrun, yang dikonfirmasi wartawan menyebutkan pihaknya masih sementara mendalami kasus tersebut.
“Hal itu sementara didalami dan pelaku masih lidik,” katanya.
Pihak SUPM Bone sudah melaporkan ke pihak kepolisian dan sejumlah saksi sudah dimintai keterangan oleh polisi.
YUSDI MULIADY
. Sumber
0 Response to "Siswa SUPM Bone Dianiaya, Leher Digorok Bahu Ditusuk"
Post a Comment