BONE, SULAWESINEWS.COM – Bencana angin puting beliung memporak-porandakan rumah warga di Dusun Tonra dan Dusun Tappesso Desa Tompongpatu, Kecamatan Kahu Kabupaten Bone, Sulsel, Selasa (08/01/2019) sekitar pukul 15.30 Wita.
Akibat angin kencang yang disertai hujan deras tersebut, sedikitnya lima belas rumah di Desa itu dilaporkan mengalami kerusakan parah terutama di bagian atap dan dinding dan kerugian ditaksir mencapai sekitar Rp 400 juta.
Tak hanya kerusakan karena angin kencang, namun beberapa rumah juga tertimpa pohon. Kendati demikian, tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.
“Tidak ada korban jiwa. Hanya kerugian materil,” kata Kapolsek Kahu, Iptu Muh Amin saat dihubungi melalui WhatsApp.
Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bone.
YUSDI MULIADY
. Sumber
0 Response to "Diterjang Angin Puting Beliung, Belasan Rumah di Bone Rusak"
Post a Comment