MEDANSATRIA – Setelah dinobatkan sebagai posyandu terbaik di tingkat kota beberapa waktu lalu, Posyandu Manggis yang berada di RW 06, Kelurahan Pejuang Kecamatan Medansatria ini siap mewakili Kota Bekasi di tingkat Provinsi Jawa Barat.
Lurah Pejuang, N. Sukarna, dalam agenda penilaian yang dilakukan oleh tim dari Provinsi Jawa Barat, pada hari ini, Senin (17/10), mengungkapkan bahwa dirinya sangat mengapresiasi keguyuban masyarakat RW 06 ini. Karena itu menjadi salah satu keunggulan yang ditonjolkan dalam penilaian posyandu ini.
“Kami sudah dua kali pelaksanaan, tingkat kota dan tingkat provinsi. Alhamdulillah partisipasi masyarakat rw 6 ini guyub banget. Biasanya posyandu kan tingkat kehadirannya kurang. Namun disini tidak, faktor kebersamaan jadi keunggulan,” ungkap Sukarna saat ditemui infobekasi.co.id disela acara.
Ia mengatakan, pihaknya selalu memberdayakan RT, RW dan masyarakat untuk posyandu, karena posyandu merupakan satu tim teknis puskesmas untuk mendeteksi keadaan di masyarakat, termasuk balita dan batita.
“Posyandu kan sifatnya pelayanan. Jadi kalau ada suatu kekurangan, alhamdulillah bisa cepat diatasi. Terlebih, kami juga rutin tiap bulan evaluasi dan monitor masing-masing posyandu yang jadwalnya sudah dari puskesmas,” ujar dia.
Lebih lanjut camat Medansatria, Taufiq Rachmat Hidayat juga menuturkan bahwa lomba posyandu ini merupakan suatu bukti progres yang terus meningkat dari kelurahan pejuang.
“Dari awal tahun memang saya sudah ploting kelurahan pejuang ini untuk bisa mengikuti berbagai lomba tingkat kota. Yang lalu, kita dapatkan lomba Monev juara 2 tingkat kota, posdaya juara 2 tingkat kota, sementara untuk posyandu pejuang terbaik dan mewakili ke tingkat provinsi. Saya harap perubahan dan perbaikan ini berdampak ke program kerja masyarat dan sinergitasnya di wilayah,” papar dia.
Posyandu, kata Taufiq, adalah bicara bagaimana program untuk anak mulai datang, kemudian ditimbang dan dicek kesehatannya. Berkaitan denga pelayanan kesehatan dasar dan budaya hidup bersihnya.
“Kalau progres dsini dari 2015 memang cukup signifikan. Angka kedatangan dari target 80 persen, di tahun 2015 dcapai 82persen dan tahun ini baru sampai bula. agustus aja sudah 92 persen. ini kan luar biasa perkembangannya,” terangnya.
Ia berharap, nantinya apabila posyandu Manggis dari Kelurahan pejuang ini mendapat kepercayaan di tingkat provinsi, maka akan dapat membawa nama baik bagi Kota Bekasi.
“Harapannya ialah bagaimana perubahan yang dilakukan membawa kebaikan. Hadiah ini kan hasil, tapi progresnya adalah perubahan. Nah ini yang saya terus ajak kepada rekan-rekan, dan alhmdulillah ketika saya ajak berubah, hasilnya ada,” pungkasnya.(sel)
Posting Wakili Kota Bekasi, Posyandu Manggis Siap Bersaing di Tingkat Provinsi ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Wakili Kota Bekasi, Posyandu Manggis Siap Bersaing di Tingkat Provinsi"
Post a Comment