Pemuda Remaja Masjid Daarul ‘Uluum, Pilih Jalur Sosial untuk Mengajar

kegiatan-armada-1JATIASIH – Nyatanya, banyak cara yang bisa dilakukan untuk memajukan dunia pendidikan. Seperti yang dilakukan oleh Pemuda Remaja Masjid Daarul ‘Uluum (ARMADA) Kota Bekasi ini misalnya. Mereka lebih memilih aksi sosial untuk membantu pelajar di lingkungannya.

Seperti penuturan Wakil Ketua ARMADA, Muhammad Haadiyy Mui’zz, awalnya ketika ia masih duduk di bangku SMP, dan berawal dari sekumpulan anak-anak muda yang aktif di Masjid Daarul ‘Uluum, mereka memimpikan bisa memajukan dan membahagiakan rekan-rekan yang kurang mampu dari segi pendidikan di lingkungannya, Senin (17/10).

Untuk itu, Hadyy dan beberapa teman-teman remaja masjidnya, pada 2000 lalu, membulatkan tekad untuk membentuk Pemuda Remaja Masjid Daarul ‘Uluum (ARMADA) di lingkungannya, dengan fokus utama untuk mengkaji ilmu agama di kalangan pelajar.

ARMADA ini berkedudukan di sekretariat Masjid Daarul ‘Uluum, Kompleks Jatikramat Indah 2, Jatikramat, Jatiasih, Bekasi.

“Awalnya kami bentuk ARMADA untuk mengkaji dan memperdalam ilmu dan pengetahuan kami tentang Islam,” tutur Hadyy.

Beranjak SMA hingga memasuki bangku perkuliahan, Hadyy bersama teman-temannya mencoba mengembangkan kemampuan dan pengetahuan yang dimilikinya untuk dibagikan kepada teman-teman yang kurang mampu dalam segi pendidikan.

kegiatan-armada-2Ia berharap, mereka yang kurang mampu tersebut nantinya bukan hanya mendapatkan ilmu dan pengetahuan umumnya saja, melainkan juga ilmu agama.

“Ada keseimbangan yang ingin kami ciptakan, dan kala itu kami ingin membantu teman dan saudara kami yang belum berkesempatan menempuh pendidikan formalnya,” katanya.

Untuk proses edukasi yang diberikan, ARMADA sendiri memaksimalkan potensi SDM para anggotanya, meskipun tidak menutup kemungkinan menggunakan jasa dari pihak luar.

ARMADA School ini, melatih para siswa dan mengajarkan beberapa teori untuk membantu mempermudah mereka dalam proses belajarnya.

“Sistem belajarnya itu dengan kami bantu, siswanya ini apa yang belum bisa mereka kerjakan saat di sekolah? Dan terkadang membantu mengerjakan pekerjaan rumah (pr) mereka. Kami melakukan kegiatan ini setiap hari Minggu saja,” ujar dia.

Selain itu, di ARMADA School juga mengajarkan ilmu komputer.

Untuk menghidari rasa jenuh, pihak ARMADA School kerap melakukan outbound, untuk mengasah kemampuan para pelajar dalam menyelesaikan suatu masalah.

ARMADA School juga memfasilitasi mereka yang ingin belajar dan berkarya dalam kesenian, sehingga mampu menghasilkan seni hasil karya sendiri.

“Banyak hal yang coba ingin kami tuangkan melalui kegiatan sosialnya di sini. Bahkan kami juga mengajar dan mendampingi siswa ARMADA School di dalam mempelajari ilmu Al Quran, supaya tidak buta dalam membaca, menghafalkan, dan mengamalkan ilmunya, yang dimana salah satu amal ibadah wajib bagi umat Islam,” tutur dia. (Apl)

Posting Pemuda Remaja Masjid Daarul ‘Uluum, Pilih Jalur Sosial untuk Mengajar ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.

Sumber

loading...

Lintas Daerah. update: 4:22:00 PM

0 Response to "Pemuda Remaja Masjid Daarul ‘Uluum, Pilih Jalur Sosial untuk Mengajar"

Post a Comment