Kabag Humas: Wartawan dan Pemkab Harus Bersinergi Bangun Sinjai

SINJAI, SULAWESINEWS.COM – Wartawan atau jurnalis yang diketahui sebagai pilar keempat dalam pembangun memang diharapkan untuk membangun kemitraan dan sinergitas dengan pemerintah dalam hal menyampaikan informasi yang benar serta akurat kepada masyarakat publik, tentunya semua itu berdasarkan fakta.

Keberadaan wartawan amat dibutuhkan dalam sebuah proses  pembangunan. Sama halnya di Kabupaten Sinjai, tanpa kehadiran teman-teman wartawan tidak akan mungkin diketahui oleh masyarakat luas tanpa penyerbaluasan informasi.

Sehingga pemerintah dan masyarakat sangat memerlukan kerjasama dengan wartawan.

Demikian sambutan Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) Setdakab Sinjai, Tamzil Binawan, disela-sela acara lounching media online GarudaCitizen.com yang berlangsung di Cafe Wisma Sanjaya, Jalan KH Agus Salim, Kecamatan Sinjai Utara, Kabupaten Sinjai, Kamis (29/8/2019).

Dikatakannya, sinergitas yang dibangun tersebut tentunya dengan mengkedepankan kinerja yang professional, serta menyajikan pemberitaan yang berimbang.

Pimpinan Redaksi GarudaCitizen.com, Saifuddin mengatakan bahwa media online ini akan bermitra dengan Pemkab Sinjai khususnya dalam hal perluasan publikasi terkait kinerja pemerintahan, dan potensi sumber daya alam yang ada.

“Pada hakikatnya kami siap bermitra dengan Pemerintah dalam hal publikasi serta juga akan berfungsi sebagai kontrol terhadap jalannya pemerintahan yang ada,” kata mantan anggota DPRD Sinjai itu.

Hadir dalam launching yang berlangsung sederhana dihadiri oleh Sekretaris Diskominfo dan Persandian Kabupaten Sinjai Dr. Mansyur.

. Sumber

loading...

Berita Terkait :


Lintas Daerah. update: 12:49:00 PM

0 Response to "Kabag Humas: Wartawan dan Pemkab Harus Bersinergi Bangun Sinjai"

Post a Comment