BONE, SULAWESINEWS.COM – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Arung Palakka (Arpal) menggelar latihan dasar kepemimpinan siswa (LKDS), di SMAN 1 Cenrana, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) Jumat (22/02/2019).
Latihan dasar kepemimpinan ini dengan tema “menanamkan nilai-nilai sosial dan religius di kehidupan melenial agar kelak mampu bermanfaat untuk umat dan bangsa”.
Dimulai sekitar pukul 15.00 Wita, ratusan siswa-siswi SMAN 1 Cenrana dan Pengurus HMI Komisariat Arung Palakka terlihat antusias mengikuti acara ini.
Ketua Umum HMI Komisariat Arung Palakka Dandi Risaldi, dalam sambutanya menuturkan, agar semua siswa-siswi SMAN 1 Cenrana tersebut bertahan dalam kegiatan LDKS ini, agar kiranya pengurus dari HMI Komisariat Arung Palakka mampu memberikan yang terbaik.
Sementara itu, salah seorang pengurus HMI Cabang Bone, Idman Syah, mengharapkan agar kiranya dengan diadakanya LDKS ini para siswa yang ada di Cenrana kelak mampu memiliki lima kualitas insan cita, yakni, insan akademis, pencipta, pengabdi, bernapaskan islam, dan bertanggung jawab atas terwujudnya masyarakat adil makmur.
“Dengan dasar itu, Insya Allah siswa-siswi kelak mampu menjadi pemimpin yang amanah,” ujar Idham.
Sekadar diketahui, latihan dasar kepemimpinan ini digelar mulai Jumat (22/02/2019) sore hingga Sabtu (22/02/2019) malam.
YULIANA
. Sumber
0 Response to "HMI Komisariat Arung Palakka Gelar Latihan Dasar Kepemimpinan"
Post a Comment