BEKASI TIMUR – Satu hari jelang peringatan HUT Kota Bekasi ke-20, salah seorang siswi SD Ananda Bekasi Timur memberikan kado istimewa bagi sekolah dan Kota Bekasi dengan meraih tiga medali dalam ajang kejuaraan sepatu roda tingkat Kota Bekasi.
Saat ditemui di sekolahnya, Izza Rahma Nurindra (11), siswi kelas enam SD Ananda Bekasi Timur, mengatakan dirinya merasa bangga bisa mempersembahkan tiga buah medali, yakni emas, perak, dan perunggu yang ia raih dalam perlombaan sepatu roda tingkat Kota Bekasi yang dilaksanakan beberapa hari yang lalu di GOR Kota Bekasi.
“Seneng karena bisa dapet tiga medali. Kemenangan ini buat sekolah dan buat Kota Bekasi,” katanya kepada infobekasi.co.id, Kamis (09/03).
Siswi yang sudah malang melintang dalam dunia olahraga sepatu roda tersebut mengawali kariernya saat kelas satu Sekolah Dasar (SD) di Kota Kelahirannya Semarang, Jawa Tengah.
Setelah berhasil meraih berbagai macam juara pada cabang olahraga yang sama, ia pun akhirnya ditarik untuk membela tim sepatu roda dari daerah Papua.
“Awalnya saya mainnya buat Kota Semarang, tapi terus diminta ke Papua,” ucap dia menambahkan.
Memasuki kelas enam SD, ia pun hijrah ke Kota Bekasi, kemudian meneruskan pendidikannya di SD Ananda Bekasi Timur. Dengan kepindahannya tersebut, ia pun mendapatkan dukungan dari tempatnya bersekolah saat ini.
Tergabung dalam sebuah komunitas sepatu roda Bekasi Inline Skate Grup (BIG), dirinya berhasil meraih emas pada jarak 1.000 meter, perak pada 5.000 meter, dan perunggu pada kategori speed relay. (Apl)
Posting Berikan Kado Istimewa untuk HUT Kota Bekasi Melalui Sepatu Roda ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Berikan Kado Istimewa untuk HUT Kota Bekasi Melalui Sepatu Roda"
Post a Comment