Ini Kiat Agar Karyawan Anda Produktif

Seperti yang kita ketahui setiap perusahaan pasti menginginkan karyawannya menjadi produktif, hal ini dikarenakan produktivitas berbanding lurus dengan profit perusahaan. Nah, produktivitas tiap orang atau karyawan bisa saja berbeda setiap harinya.

Ada beragam masalah bisa saja muncul dan mengurangi produktivitas. Penghambat ini bukan hanya masalah kantor ataupun pribadi, Namun masalah cuaca pun sering menjadi hambatan.

Berikut InfoBekasi.co.id merangkum untuk Anda bagaimana meningkatkan produktivitas karyawan :

1. Berikanlah pekerjaan yang sesuai dengan passion, Bukan pengalaman. Hal ini dikarenakan ketika orang mencintai pekerjaannya itu, maka pekerjaan akan menjadi menyenangkan, dengan begitu orang akan menjadi produktif.

2. Ciptakan budaya bekerja yang bertanggung jawab, beri kesempatan pada mereka untuk bertanggung jawab pada apa yang dikerjakan. Jangan paksa mereka untuk bekerja di luar kapasitas. Bekerjalah saat ingin bekerja, Karena kita tak pernah tahu kapan saat mereka merasa produktif serta kreatif.

3. Perlakukan karyawan Anda seperti orang dewasa. Biarkan mereka memecahkan masalah sendiri serta membuat keputusan penting untuk perusahaan. Tugas penting Anda adalah mengawasi mereka serta percaya pada apa yang mereka kerjakan. Biarkan mereka maju dengan membuat prestasi dan menemukan peran di dalam perusahaan.

4. Libatkan dalam berbagai kegiatan di perusahaan Anda, ini akan membuatnya merasa benar-benar dibutuhkan oleh perusahaan. Dengan demikian, akan timbul rasa kecintaan dan rasa memiliki perusahaan pada diri karyawan Anda.

5. Berikan reward atas kinerja karyawan Anda, apabila dibiasakan maka karyawan akan berlomba-lomba meningkatkan produktivitas. Karena mereka tahu, kinerja mereka akan dihargai oleh perusahaan sekecil apa pun itu.

6. Lingkungan dan suasana kerja yang baik akan berpengaruh pada produktivitas yang baik. Maka, perusahaan harus memahami betul bagaimana menyesuaikan tempat kerja untuk karyawan mereka. Misalnya bidang kreatif membutuhkan suasana tenang untuk hasil yang baik.

7. Hindari aturan yang tidak perlu, dan yang sifatnya hanya menakuti karyawan Anda saja. Seperti yang sudah disebutkan perlakukan mereka layaknya orang dewasa, dan biarkan mereka menyelesaikan masalahnya.

8. Pengertian dan simpati atas persoalan pribadi Pemimpin yang bijaksana akan memperhatikan bawahannya sampai pada urusan pribadinya. Pendekatan secara kekeluargaan dan kehati-hatian akan menambah motivasi mereka untuk bekerja lebih giat lagi.

9. Biarkan karyawan Anda mengembangkan diri mereka. Coba kirim mereka ke seminar, kursus atau pelatihan yang mengembangkan keahlian yang dibutuhkan. Biarkan juga mereka mencoba proyek atau ide baru. Sekali lagi ini dilakukan agar anggota dan staf merasa dihargai dan merasa menjadi bagian istimewa dari bisnis Anda.

10. Biarkan mereka fokus pada pekerjaannya. Jangan bebankan mereka pekerjaan di luar bidangnya. Biarkan mereka memusatkan perhatian dan konsentrasi untuk mengerjakan pekerjaan mereka dengan sebaik-baiknya dan merasa menjadi bagian istimewa dari bisnis Anda. (fir)

Posting Ini Kiat Agar Karyawan Anda Produktif ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.

Sumber

loading...

Berita Terkait :


Lintas Daerah. update: 4:01:00 PM

0 Response to "Ini Kiat Agar Karyawan Anda Produktif"

Post a Comment