InfoBandung,-
Kompetisi pra-musim Piala Presiden 2017 baru saja berakhir. Tim Arema FC berhasil menjuarai turnamen tersebut setelah di pertandingan final mengalahkan Pusamania Borneo FC dengan skor tela 5-1 pada Minggu (12/3/2017) di Stadion Pakansari, Cibinong Kabupaten Bogor.
Atas hasil tersebut, Arema FC berhak membawa pulang uang tunai 3 miliar rupiah. PBFC di peringkat kedua membawa uang tunai 2 miliar, dan di peringkat ketiga tim Persib Bandung berhak membawa 1 miliar rupiah, posisi keempat Semen Padang mendapatkan Rp500 juta.
Selain itu, ada beberapa apresiasi lain yang diberikan di Piala Presiden 2017. Penghargaan-penghargaan itu adalah sebagai berikut.
Suporter terbaik: Persib Bandung (Bobotoh)
Wasit terbaik: Mustofa Marella
Pencetak gol terbanyak: Cristian Gonzales (11 gol)
Pemain muda terbaik: Febri Haryadi (Persib)
Pemain terbaik: Adam Alis (Arema FC)
Tim paling fair play: Madura United
. Sumber
0 Response to "Febri Hariyadi Sabet Gelar Pemain Muda Terbaik di Piala Presiden 2017"
Post a Comment