BEKASI SELATAN – Luar biasa, Pemerintah Kota Bekasi terbilang sukses dengan program aparatur Pemerintah Kota Bekasi Mengaji. Tergolong sukses karena sejak dilaunching tahun lalu, aparatur Pemerintah Kota Bekasi sudah menyelesaikan atau khotmil Qur’an sebanyak 30 putaran.
Khotmil Qur’an yang ke-30 ini terasa istimewa karena berdekatan dengan hari jadi ke 20 Kota Bekasi. Sebagai wujud syukur khotmil Qur’an ke 30, Pemerintah Kota Bekasi melakukan khotmil Qur’an sekaligus subuh berjamaah di Islamic Center, Minggu (05/03).
Hadir dalam kesempatan tersebut Walikota Bekasi Rahmat Effendi, Wakil Walikota Bekasi Ahmad Syaikhu dan pejabat di lingkungan Pemerintah Kota Bekasi. Acara semakin khidmat dengan tausiyah dari Pimpinan Pondok Pesantren Darut Tauhid KH. Abdullah Gymanstiar atau yang biasa disapa dengan sebutan Aa Gym.
Sebagai inisiator aparatur Pemerintah Bekasi Mengaji, Wakil Walikota Bekasi Ahmad Syaikhu bersyukur program tersebut berjalan dengan baik. Aparatur juga menyambut baik program tersebut. Seiring dengan waktu, peminatnya pun makin bertambah.
“Semoga program ini terus berjalan. Bisa mencetak para hafidz dan bisa khotmil qur’an sebanyak-banyaknya,” kata Ahmad Syaikhu.
Sementara itu dalam tausiyahnya, KH. Abdullah Gymanstiar manyampaikan tentang program Bekasi Mengaji harus bisa dipetahankan. Agar Kota Bekasi sesuai dengan visi-nya menjadi kota yang Ihsan. Di dalam Al-Qur’an kata Aa Gym juga banyak di sebutkan tentang kata ihsan dan tujuannya.
Tidak hanya itu, Aa Gym juga memberikan solusi untuk membuat indah dan harmonis Kota Bekasi dengan membiasakan diri untuk berubah yang diawali dari diri sendiri.
“Dimulai dari diri sendiri. Dimulai dari diri sendiri seperti tidak membuang sampah sembarangan, jika di dalam dirinya menekankan budaya bersih, maka Kota Bekasi melalui warga yang sudah membiasakan diri tidak membuang sampah sembarangan akan tidak repot lagi Dinas Kebersihan mengatasi masalah sampah,” katanya. (coy)
Posting Berjalan Setahun, Program Aparatur Mengaji Khotmil Qur’an 30 Kali ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Berjalan Setahun, Program Aparatur Mengaji Khotmil Qur’an 30 Kali"
Post a Comment