BEKASI UTARA – Kegiatan literasi di semua tingkatan pendidikan di Kota Bekasi mendapat sanjungan dan tanggapan langsung oleh salah seorang anggota West Java Leader Reading Challenge (WJLRC) tingkat Provinsi Jawa Barat, Supyanto.
Saat ditemui infobekasi.co.id, Senin (16/01), Supyanto secara umum menggambarkan bahwa kegiatan literasi di Kota Bekasi, melalui program WJLRC, sudah berjalan dengan sangat baik dan hal tersebut dibuktikan dengan diterapkannya kegiatan literasi dan reading marathon (Redathon) di semua tingkatan pendidikan.
“Sudah baik literasinya, dan hal ini harus terus ditingkatkan,” tutur Supyanto, yang juga menjabat sebagai Kepala Sekolah SDN Perwira 3 Bekasi.
Meskipun dipandang baik, Supyanto tetap mengkritisi sekolah-sekolah yang hingga saat ini belum menjalankan program literasi atau WJLRC tersebut.
Menurut dia, literasi yang merupakan program nasional dan WJLRC yang merupakan program Provinsi Jawa Barat untuk meningkatkan minat baca siswa, kepala sekolah, tenaga pendidik, dan tenaga kependidikan seharusnya sudah bisa diterapkan dan dijalankan secara menyeluruh.
“Ada beberapa sekolah yang belum menjalankan literasinya dengan maksimal, dan diharapkan kedepannya bisa dijalankan dengan optimal,” katanya.
Ia mengatakan, sebenarnya untuk kegiatan literasi tersebut ada tiga hal yang harus ditekankan, yakni pembiasaan, pengembangan, dan pembelajaran.
“Terkadang ada individu yang sudah merasa nyaman dengan posisinya sekarang, jadi mengesampingkan hal tersebut, padahal literasi ini sangat baik sekali untuk meningkatkan potensi dan pengetahuan siswa dan sekolah,” ujar dia sambil tersenyum.
Dengan adanya program literasi dan WJLRC tersebut, Supyanto berharap kedepannya bisa mengangkat posisi membaca siswa Indonesia di tingkat dunia. Karena berdasarkan survei yang dilakukan lembaga survei membaca di tingkat dunia, dari enam puluh dua negara yang siswanya terbiasa membaca buku, Indonesia menduduki peringkat kedua terbawah.
“Kita berada di tingkat kedua terbawah dunia dalam hal minat membaca siswanya, dan diharapkan melalui program ini bisa lebih baik,” tuturnya. (Apl)
Posting Tanggapan Anggota WJLRC Tentang Literasi di Kota Bekasi ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Tanggapan Anggota WJLRC Tentang Literasi di Kota Bekasi"
Post a Comment