BEKASI TIMUR – Sebagai sekolah unggulan di Kota Bekasi, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Al Muhadjirin 2 Bekasi siapkan para calon apoteker handal, melalui jurusan Farmasinya. Mereka nantinya akan disalurkan ke berbagai bidang, seperti perusahaan obat, apotek, rumah sakit, dan sebagainya. Hal ini seperti yang dikatakan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMK Al Muhadjirin 2 Bekasi, Tateng, Senin (30/01).
Selain itu, Tateng menyatakan bahwa pihaknya menyediakan apoteker karena melihat besarnya peluang kerja di bidang tersebut.
“Target kami menyediakan para ahli di bidang apoteker, hal ini dikarenakan besarnya peluang kerja di bidang tersebut,” tutur Tateng kepada infobekasi.co.id.
Kata dia, dengan proses awal praktik menjadi seorang asisten apoteker, para siswa tersebut nantinya akan mendapatkan bekal berupa pengetahuan secara menyeluruh mengenai berbagai macam jenis dan kemampuan di dalam meracik obat.
Selain itu, pihak sekolah juga memberikan fasilitas berupa ruang praktik dengan fasilitas peralatan lengkap di dalamnya.
“Ilmu yang mereka dapatkan di sekolah, mereka praktikan di rumah sakit maupun apotek tempat mereka Praktik Kerja Lapangan (PKL),” katanya.
Tateng mengakui, bahwa saat ini Sumber Daya Manusia (SDM) di dunia apoteker belum banyak yang handal, maka dari itu SMK-nya berupaya untuk menciptakan SDM-SDM yang handal tersebut.
“Hanya saja saat ini Sumber Daya Manusia (SD) yang ada belum begitu mendukung hal tersebut, untuk itu SMK Al Muhadjirin 2 Bekasi berupaya untuk mewujudkan ketersediaan SDM-SDM yang handal di bidang apoteker tersebut,” ucap dia.
Sementara itu, Ketua Yayasan Al Muhadjirin Bekasi, Sahroni, saat dikonfirmasi infobekasi.co.id, membenarkan bahwa pihaknya saat ini tengah fokus untuk mencetak para calon-calon apoteker handal dan berkualitas di Kota Bekasi, dengan berbekal penerapan kurikulum dan praktik meracik obat.
“Untuk mendukung hal tersebut, kami menerapkan kurikulum yang kompeten serta praktik jurusan yang memadai,” katanya. (Apl)
Posting SMK Al Muhadjirin 2 Bekasi Siapkan Calon Apoteker Handal ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "SMK Al Muhadjirin 2 Bekasi Siapkan Calon Apoteker Handal"
Post a Comment