Cegah PKL, Trotoar Jalan Baru Underpass Bekasi Dipagar

BEKASI TIMUR – Cegah merebaknya para Pedagang Kaki Lima (PKL) menggunakan bahu jalan atau trotoar untuk berdagang, Kelurahan Durenjaya, Kecamatan Bekasi Timur, memasang pagar pembatas.

Kepala Seksi (kasi) Keamanan dan Ketertiban Kecamatan Bekasi Timur, Hasan Sumalawat, saat dikonfirmasi infobekasi.co.id, Kamis (26/01), membenarkan bahwa di lokasi tersebut dipasang sejumlah pagar pembatas sepanjang 70 meter.

“Memang benar kami pasang pagar pembatas, hal ini dilakukan untuk mengantisipasi PKL agar tidak berdagang di sana,” tutur Hasan.

Dengan melakukan koordinasi bersama Kelurahan Durenjaya, proses pemasangan pagar pembatas tersebut merupakan salah satu usulan yang awalnya dilontarkan Camat Bekasi Timur, Gutus.

Selain itu, pemasangan pagar pembatas tersebut juga sebagai langkah untuk memperindah dan mencegah kemacetan.

“Selain untuk mencegah adanya pedagang yang berjualan, hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kemacetan,” imbuhnya.

Penny, warga Kaum, Bekasi Timur, menyatakan dukungannya terhadap pemagaran yang dilakukan oleh pihak Kecamatan Bekasi Timur dan kelurahan setempat.

Menurut dia, dengan adanya pagar pembatas di atas trotoar tersebut, selain untuk mencegah pedagang PKL berjualan, hal ini juga sebagai langkah untuk mengembalikan hak-hak para pejalan kaki.

“Saya sangat mendukung langkah Kecamatan Bekasi Timur dan kelurahan setempat untuk memagari trotoar tersebut. Selain untuk mencegah pedagang berjualan, hal ini juga untuk mencegah kemacetan terjadi di lokasi tersebut,” tutur dia. (Apl)

Posting Cegah PKL, Trotoar Jalan Baru Underpass Bekasi Dipagar ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.

Sumber

loading...

Lintas Daerah. update: 3:03:00 PM

0 Response to "Cegah PKL, Trotoar Jalan Baru Underpass Bekasi Dipagar"

Post a Comment