BEKASI SELATAN – Program Rumah Kreatif Bank Negara Indonesia (BNI) merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) dengan Pemerintah Kota Bekasi. Program tersebut merupakan pemberdayaan terhadap pelaku Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) yang berada di Kota Bekasi.
Waklikota Bekasi Rahmat Effendi bersama Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Koperasi, Aceng Solahudin bersama petinggi dari Bank Negara Indonesia menjali kerjasama dan kesepakatan.
Menurutnya, Rumah Kreatif ini merupakan salah satu upaya BNI Bekasi dalam pemberdayaan masyarakat. Mengembangkan usaha kecil dan penguatan permidalan. Program ini akan dikelola secara kreatif untuk memaksimalkan potensi masyarakat. Produk-produk yang dihasilkan bisa bernilai ekonomi lebih tinggi.
Gedung Biru Pemerintah Kota Bekasi Lantai 10 Lantai dijadikan ruangan “Rumah Kreatif Kota Bekasi BUMN”.
Rahmat Effendi menambahkan, pihak BNI kedepannya juga bisa membentuk kerjasama dengan Pemerintah Kota Bekasi untuk menyediakan kredit usaha, pegawai ataupun masyarakat.
“Di harapkan kepada Bank Swasta lainnya juga ikut memprogramkan kepada Pemerintah Kota Bekasi,” katanya.(Rls)
Posting BNI Dirikan Rumah Kreatif Kota Bekasi ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "BNI Dirikan Rumah Kreatif Kota Bekasi"
Post a Comment