RAWALUMBU – Tim kesebelasan Asosiasi Kota Bekasi PSSI usia 15 tahun, sudah siap melakukan berbagai uji coba dengan lawan tanding tim kesebelasan lain. Rencananya esok hari, Rabu (30/11), tim Askot PSSI Kota Bekasi usia 15 tahun ini akan menjajal tim Porda Kota Bekasi usia 21 tahun di lapangan 202 Tajimalela, Jalan Siliwangi, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi.
“Kemenangan kita Askot PSSI usia 15 tahun, melawan Bekasi Raya dengan skor akhir 7-1, menang telak untuk Askot PSSI usia 15 tahun, ini merupakan upaya proses memperbaiki mental pemain, dimana lawannya lebih mud,” ujar Ichsan Kartika, pelatih kepala Tim Askot U15, Selasa (29/11).
Sementara itu, untuk menghadapi tim Porda Kota Bekasi U21 yang notabene lebih tua, tim Askot U15 sudah mempunyai strategi untuk menghadapi tim Porda Kota Bekasi dengan sejumlah formasi dan strategi.
“Untuk babak pertama tim Askot U15 akan menggunakan pola permain atau formasi 4-3-1-2. Untuk menjaga kedalaman organisasi dan dapat menguasai lapangan tengah,” kata Ichsan.
Ichsan yang biasa di panggil Bang Eka, juga menambahkan, “Untuk di babak kedua, tim Askot U15 akan mengubah taktik dan strategi dengan formasi pola 4-3-3. Tujuannya agar organisasi Tim Askot U15 dapat keluar dari tekanan lawan secara kualitas, yaitu teknik dapat keluar dari tekanan,” tambahnya.
Startegi dan taktik bertahan tim Askot U15 akan melakukan zona marking atau melakukan pertahanan, dan pemain lawan dan bola tidak memasuki wilayah garis 16 meter, pemain Askot U15 akan melakukan penjagan wilayah berlapis.
“Pemain Askot PSSI U15 akan saya instruksikan untuk menjaga pemain lawan tidak dan melakukan shotingan, crossing, true pass atau individu ke arah gawang Askot PSSI Kota Bekasi,” kata Ichsan kepada infobekasi.co.id.
“Nantinya untuk strateginya, penyerang kami akan melakukan counter attack dari sayap kanan maupun kiri, untuk membokar pertahanan pemain lawan, melakukan aksi induvidu dan waal pass,” tutur dia.
Diharapakan pada uji coba ketiga kalinya ini melawan tim kesebelasan Porda Kota Bekasi U21 bisa memperoleh hasil yang menggembirakan dan dapat memanangkan pertandingan.
Dukungan dari berbagai pihak seperti Pemerintah Kota Bekasi, Koni, PSSI, dan Disporbudpar Kota Bekasi bisa menghasilkan bibit–bibit muda dalam dunia sepak bola dan membawa nama Kota Bekasi di kancah nasional dan international. (Tio)
Posting Tim Askot U15 Siap Tanding dengan Tim Porda Kota Bekasi U21 ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Tim Askot U15 Siap Tanding dengan Tim Porda Kota Bekasi U21"
Post a Comment