SOPPENG, SULAWESINEWS.COM – Hari Gizi Nasional (HGN) yang diperingati setiap tanggal 25 Januari, adalah sebagai bentuk upaya mengkampanyekan kesadaran gizi di tengah masyakarat.
Peringatan Hari Gizi Nasional ke-60 tahun 2020 dengan tema “Gizi Optimal Untuk Generasi Millenial”.
Tema tersebut diangkat dengan tujuan untuk menyadarkan masyarakat terutama generasi muda tentang pentingnya gizi, sedangkan slogan yang digunakan untuk HGN ke 60 kali ini adalah “Ayo Jadi Milenial Sadar Gizi”.
Kemarin, Selasa (28/01/2020), Persatuan Gizi (Persagi) Soppeng yang diketuai Hj Sapinah SKM, melakukan berbagai kegiatan di sejumlah sekolah di Kabupaten Soppeng, seperti di SMP Negeri 1 Watansoppeng dan SMA Negeri 8 Watansoppeng.
Di Sekolah tersebut, kegiatan mulai dari senam sehat dan senam cuci tangan, penyuluhan gizi (diskusi masalah gizi), konseling gizi yang dirangkaikan dengan makan bersama dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang gizi seimbang dan produksi pangan yang berkelanjutan.
Ketua Persagi Soppeng, Hj Sapinah, berharap semoga dalam peringatan HGN yang ke-60 tersebut dapat meningkatkan komitmen dan mempererat kolaborasi seluruh elemen masyarakat untuk bekerja sama membangun gizi dalam upaya mencegah stunting untuk pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.
Acara itu turut dihadiri oleh Ketua Persagi Soppeng, anggota Persagi, para guru dan para siswa. (Adv)
. Sumber
0 Response to "Peringatan HGN ke-60, Persagi Soppeng Gelar Penyuluhan Gizi di Sekolah"
Post a Comment