SINJAI, SULAWESINEWS.COM – Memperingati HUT RI Ke-74, ratusan masyarakat Desa Panaikang terlihat tumpah ruah dipelataran parkir Pasar Baringeng, Desa Panaikang, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai, Jumat (16/8/2019).
Ratusan warga desa panaikang ini sedang menyaksikan keseruan para ibu-ibu desa Panaikang bermain “Sepak Bola Dangdut”, dimana para ibu-ibu ini bermain sepak bola mengenakan pakaian “Daster” dan sesekali berjoget mengikuti irama musik dangdut yang dimainkan oleh panitia.
Kepala Desa Panaikang, Bahtiar, yang ikut menyaksikan laga tersebut menyatakan merasa gembira, dan berharap dengan kemeriahan seperti ini dapat menjadi sarana pemersatu masyarakat, sehingga tercipta kondisi kemasyarakatan yang kondusif dan tentram.
“Saya merasa senang melihat masyarakat dapat berkumpul sebanyak ini, dan semoga ini dapat menjadi sarana bagi masyarakat desa panaikang untuk berinteraksi satu sama lain, sehingga tercipta kondusifitas dan ketentraman di wilayah Desa Panaikang” ujar Bahtiar.
Selain sepak bola dangdut, Panitia HUT RI Ke-74 Desa Panaikang juga melaksanakan berbagai kegiatan dan lomba yang menyedot banyak atensi masyarakat, seperti Lomba Karaoke yang di buka secara umum, Lomba MTQ tingkat Desa Panaikang, pertandingan dari beberapa cabang olahraga, Lomba Dayung yang dilaksanakan di sungai Baringeng, Jalan Santai dan berbagai lomba kemasyarakatan lainya yang akan berlangsung besok (17/08/2019).
Menurut Irfandi, Ketua Panitia Pelaksana HUT RI Ke-74, kegiatan ini berlangsung atas dukungan pemerintah Desa Panaikang melalui APBDes tahun 2019, dan telah menjadi salah satu agenda tahunan Pemerintah Desa Panaikang.
“Kami sangat berterima kasih atas dukungan Pemerintah Desa Panaikang yang telah menjadikan kegiatan peringatan HUT RI ini sebagai agenda tahunan, sehingga kami selaku pemuda Desa Panaikang juga dapat memberikan kontribusi dalam mengisi kemerdekaan,” tutup Irfandi.
. Sumber
0 Response to "Peringati HUT ke-74 RI, Ibu-ibu di Desa Panaikang Bermain Sepak Bola Dangdut"
Post a Comment