KOLAKA UTARA, SULAWESINEWS.COM – Seorang nelayan bernama Judarman alias Andong (40) ditemukan tak bernyawa di Perairan Teluk Bone, tepatnya di pesisir pantai Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara, Jumat (05/3/2019).
Sebelum ditemukan meninggal dunia, Judarman warga Jl Pelabuhan Lasusua, Kolaka Utara tersebut, pergi ke laut bersama iparnya yang bernama H. Sudding (50) untuk memasang pukat, Kamis (04/04/2019) sekitar pukul 18.30.
Informasi yang diperoleh, setelah memasang pukat pada pukul 21.00 Wita, H. Sudding naik ke tanggul bypass untuk mencari korban, namun tidak ditemukan.
Mengetahui hal itu, pihak keluarga pun mencari korban karena khawatir korban tidak bisa berenang.
“Hingga keesokan harinya (Jumat 05/04/2019), korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, sekitar pukul 09.30 Wita,” kata Kapolres Kolaka Utara AKBP Susilo Setiawan, SIK, melalui keterangan tertulis.
Penulis : Andi Momang. Sumber
Editor : Anha

0 Response to "Seorang Nelayan Ditemukan Tewas di Pesisir Pantai Kolaka Utara"
Post a Comment