Perpusnas Gelar Safari Gerakan Gemar Membaca di Sinjai, Ini Kata Bupati

SINJAI, SULAWESINEWS.COM – Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI menggelar safari gerakan nasional pembudayaan kegemaran membaca di Provinsi dan Kabupaten/Kota tahun 2019 bertempat di gedung pertemuan Sinjai, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (26/2/2019).

Safari ini mengangkat tema “Pustakawan Berkarya Mewujudkan Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial, Dalam Rangka Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat”.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Bupati Sinjai, Andi Seto Gadhista Asapa SH LLM.

Pada kesempatan itu, Andi Seto Gadhista Asapa menyebutkan, talk show tersebut adalah momen yang sangat strategis. Di mana saat ini, generasi milenial wajib meningkatkan minat bacanya. Terkhusus kepada Aparatur Sipil Negara (ASN), juga perlu meluangkan waktu berkunjung ke perpustakaan daerah.

“ASN harus rajin menambah referensi bacaan guna meningkatkan kualitas pelayanannya kepada masyarakat. Karena perpustakaan daerah Kabupaten Sinjai, kini juga punya taman baca yang dilengkapi dengan cafe, tanpa biaya sewa buku, dan gratis untuk semua pengunjung”, jelas Seto.

Kepala Pendidikan dan pelatihan Perpustakaan Nasional RI, Widiyanto mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan suatu hal yang langka.

Menurutnya, hampir tidak ada daerah yang menjadikan kegiatan peningkatan minat dan budaya sebagai pengisi dalam rangkaian peringatan hari jadi daerahnya.

“Penghargaan Bupati Sinjai beserta jajaran terhadap perpustakaan dan literasi merupakan hal yang sangat luar biasa,” ujarnya.

Sementara itu, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Sinjai, La Baba Faisal, mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk membangun kesadaran masyarakat Sinjai dalam menumbuhkan kembangkan minat baca.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sinjai Hj Andi Nurhilda Daramata Seto juga dikukuhkan sebagai Bunda Baca Kabupaten Sinjai oleh Bupati.

Sekadar diketahui, kegiatan safari ini juga dihadiri Wakil Bupati Andi Kartini SP M.Sp, Ketua TP PKK Andi Nurhilda Daramata Seto, Sekda Drs. Akbar M.Si, Perwakilan Perpustakaan Nasional Drs. Widiyanto M.Si, Perwakilan Kepala Dinas Perpustakaan Provinsi Sulsel, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Sinjai, Kepala OPD, Kabag, serta beberapa tamu undangan. (Ads)

. Sumber

loading...

Berita Terkait :


Lintas Daerah. update: 5:30:00 PM

0 Response to "Perpusnas Gelar Safari Gerakan Gemar Membaca di Sinjai, Ini Kata Bupati"

Post a Comment