Persib Bandung Resmi Melepas Carlton Cole

InfoBandung,-

Persib Bandung resmi melepas penyerang asing asal Inggris, Carlton Cole. Melalui akun twitter resmi klub, Jum’at (4/8/2017) Persib mengabarkan informasi tersebut.

“Terima kasih @CarltonCole1 u/ sgala dedikasi dan loyalitas selama membela #PERSIB . Sukses dlm perjalanan karier selanjutnya. #PERSIBsalawasna.” tulisnya.

Kabar didepaknya mantan penyerang West Ham United ini sudah ramai sejak akhir putaran pertama Liga 1 bergulir. Performanya yang tidak sesuai ekspektasi menjadi salah satu alasan penyerang jangkung ini dilepas.

Selama membela Persib, Cole minim kesempatan bermain. Penyerang bernomor punggung 12 ini hanya diberikan kesempatan main selama 272 menit dan belum mencetak satu gol pun.

Berlabel pemain bintang, Carlton Cole didatangan Persib guna menghadapi kompetisi Liga 1 2017. Bersama dengan Michael Essien, perekrutan Cole bisa dibilang menjadi salah satu transfer spektakuler yang pernah dilakukan Persib.

Hatur nuhun Cole.!!

. Sumber

loading...

Berita Terkait :


Lintas Daerah. update: 3:36:00 PM

0 Response to "Persib Bandung Resmi Melepas Carlton Cole"

Post a Comment