Sebuah Bom Meledak di Taman Pandawa Bandung

InfoBandung,-

Sebuah ledakan terjadi di Taman Pandawa Bandung yang terletak di depan kantor Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Kota Bandung, pada Senin (27/2/2017) pagi. Ledaan tersebut terdengar hingga jarak sekitar 100 meter.

Seperti yang diberitakan laman Galamedianews, tidak ada korban dalam kejadian tersebut. Terduga pelaku dikabarkan bersembunyi di lantai 2 Kantor Kelurahan Arjuna. Hingga informasi ini diterbitkan, polisi tengah berusaha menangkap pelaku dengan mengepung kantor tersebut.

Saat polisi hendak melakukan penangkapan, pelaku sempat menyerang dengan melemparkan bom. Sempat terjadi dua kali ledakan. Seperti dilaporkan wartawan Galamedianews, Remy Suryadi, pelaku yang kini masih bersembunyi di kantor kelurahan itu mengenakan jaket berwarna hitam dan diduga membawa senjata tajam.

Polisi yang melakukan pengepungan dipimpin langsung Kapolrestabes Bandung, Hendro Pandowo. Setelah pelaku melemparkan dua kali bom, polisi kembali mundur dan kini tengah menunggu tim penjinak bom.


 

. Sumber

loading...

Berita Terkait :


Lintas Daerah. update: 11:15:00 AM

0 Response to "Sebuah Bom Meledak di Taman Pandawa Bandung"

Post a Comment