Jawara Bekasi Tantang GMBI Duel Terbuka

BEKASI SELATAN – Kisruh antar dua kubu ormas GMBI dan FPI di depan Mapolda Jawa Barat beberapa hari lalu mengundang reaksi di berbagai pihak. Damin Sada bersama rekan-rekannya yang ditemui di Alun-Alun Kota Bekasi, yang mengatasnamakan “Jawara Bekasi”, menantang duel secara terbuka kepada Ketua Umum LSM GMBI Pusat dan GMBI Bekasi.

“Kalo emang berani sini, gw tantang ketua GMBI untuk berduel dengan gw. Satu lawan satu, jangan bawa-bawa polisi yang mati tinggal dikubur,” kata Damin Jumat (20/01).

Ia mengatakan jangan berani-berani bawa nama Bekasi untuk melawan ulama.

“Jangan berani-berani membawa nama Bekasi untuk melawan ulama, karena ulama adalah salah seorang pendiri Bekasi, seperti K.H. Noer Alie pahlwan nasional,” tambahnya.

Damien mengaku, dirinya tak segan-segan dan tak ragu-ragu membakar markas LSM GMBI Bekasi, jika ketua LSM GMBI sulit ditemui untuk berunding dan berbicara baik-baik sesama orang Bekasi yang dirinya sudah menganggap sebagai saudara.

“Jangankan markas GMBI, patung lele aja gw bakar..!!!”ujar Damien dengan nada tinggi.

Di tempat terpisah, Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol. Umar Surya Fana mengaku, jika ada salah satu ormas yang membuat kericuhan di Kota Bekasi, dirinya tak segan-segan menindak tegas siapapun orangnya dan apapun ormasnya.

“Saya mencoba menutup mata deh, gak perduli siapa orangnya dan apa ormasnya. Kalo sudah membuat masyarakat Indonesia, khususnya warga Bekasi saya tidak segan-segan menindak tegas,” tutur Kapolres kepada Infobekasi.co.id.

Kasus perselisihan antara dua kubu ormas GMBI dan FPI terjadi di Mapolda Jawa Barat saat Imam Besar FPI Habib Riziq diperiksa Polisi terkait penistaan Pancasila. Kasusnya mencuat setelah markas GMBI di Chiampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dibakar oleh sekelompok pemuda dan saat ini sudah diamankan dan ditetapkan menjadi tersangka di Mapolda Jabar.

Dari sejumlah tersangka, enam diantaranya masih di bawah umur. (Tio)

Posting Jawara Bekasi Tantang GMBI Duel Terbuka ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.

Sumber

loading...

Berita Terkait :


Lintas Daerah. update: 10:56:00 AM

0 Response to "Jawara Bekasi Tantang GMBI Duel Terbuka"

Post a Comment