BEKASI SELATAN – Tim angklung sanggar kreatif SMPN 12 Bekasi hari ini, kemarin, Rabu (09/11), mewakili Kota Bekasi dalam festival Pasanggiri Angklung tingkat Jawa Barat.
Kepala Sekolah SMPN 12 Bekasi, Sri Yulinarti, mengatakan bahwa dalam perlombaan yang diikuti oleh dua puluh tiga Kabupaten Kota se-Jawa Barat ini menjadi moment pertama kalinya bagi mereka.
“Ini baru pertama kalinya tim angklung kami berlaga di tingkat Jabar. Awalnya, SMPN 12, dapat surat dari Disporbudpar Bandung untuk mengikuti festival. Tentu kami apresiasi dengan langsung melanjutkan persiapan,” ujar Yuli kepada infobekasi.co.id dalam sambungan telepon, Kamis (10/11).
Ia mengungkapkan, empat puluh lima personel yang dikerahkan dalam festival Pasanggiri ini melakukan persiapan perlombaan selama lebih kurang satu bulan.
“Ada dua lagu yang dibawakan oleh tim SMPN 12 Bekasi, lagu wajibnya Berkibarlah Benderaku dan lagu pilihannya Manuk dadali,” katanya.
Yuli berharap, dengan ikut sertanya SMPN 12 Bekasi ke kompetisi tingkat Jawa Barat ini dapat semakin mengharumkan nama Kota Bekasi.
“Semoga mendapat hasil prestasi yang terbaik, paling tidak kami memiliki pengalaman di tingkat Jabar dan ini semoga dapat semakin mengharumkan nama Kota Bekasi,” tutur dia. (Sel)
Posting Wah, Tim Angklung SMPN 12 Bekasi Wakili Kota Bekasi di Jawa Barat ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Wah, Tim Angklung SMPN 12 Bekasi Wakili Kota Bekasi di Jawa Barat"
Post a Comment