InfoBandung,-
Peatih Persib Bandung Jajang Nurjaman terus berupaya untuk memperbaiki penampilan anak-anak asuhannya di laga tandang. Pasalnya selama paruh musim kedua Hariono dkk. belum pernah meraih kemenangan dari 7 laga yang dimainkan. Hasil terbaik hanya menahan imbang PSM Makassar dan Persija, sedangankan sisanya harus menelan kekalahan.
Seperti yang diberitakan laman Simamaung, Janur sapaan akrabnya mengatakan jika catatan tersebut merupakan pekerjaan rumah terberat baginya pada musim ini. Berbagai evaluasi terus dilakukan pelatih yang membawa Persib menjuarai ISL 2014 dan Piala Presiden 2015 ini.
“Itu masalah kami, kami tidak pernah menang dalam pertandingan away itu memang maslh terus kami perbaiki. Sudah mencoba untuk perbaiki tapi belum dapat, hasil paling bagus cuma 2 kali away seri selebihnya kami kalah sangat tidak memuaskan,” ungkap Janur ketika diwawancara.
Hingga saat ini Persib menyisakan 5 laga di gelaran TSC 2016 dengan melakoni 3 partai kandang dan 2 tandang. Bersama tim pelatih, Janur akan terus mencari formula yang tepat untuk memperbaiki penampilan Persib di kandang lawan.
“Kita masih berupaya memenangkan sisa 5 pertandingan lagi, kita terus mencoba dan berusaha untuk bisa memenangkan pertandingan, tetap kita masih ada kesempatan dan kita tidak pernah patah semangat,” tukasnya.
Source:
. Sumber
0 Response to "Statistik Buruk di Laga Tandang, Janur Berupaya Cari Formula Terbaik"
Post a Comment