Pembangunan Apartemen Bintara Residence, Distako Bekasi : Sejumlah Izin Masih Diurus Pengembang

penolakan-warga-mengenai-pembangunan-apartemen-bintara-residanceBEKASI BARAT – Terkait dengan rencana pembangunan Apartemen Bintara Residence yang mendapat penolakan warga sekitar, Kepala Bidang Penataan Bangunan Dinas Tata Kota (Distako), Zikron,  mengatakan sejumlah izin masih masih diurus oleh pengembang.

“Kalau dari Distako sudah beres, tinggal mengurus surat izin lingkungan  saja, dan ke BPPT. Itu saja kekurangannya, nanti kami juga akan adakan dialog dengan warga lagi,” ujar Zikron, Senin (07/11).

Terkait dengan ketakutan warga jika apartemen dibanguan akan menyebabkan banjir dan kemacetan, Zikron menyerahkan sepenuhnya ke Dinas Bimarta dan Dishub.

“Jika soal itu kami serahkan ke dinas lain, bukan kami yang tangani,” katanya.

Sementara itu, adanya isu penyerobotan lahan fasos fasum oleh pengembang, Zikron masih belum mengetahui hal tersebut.

“Nanti dikonfirmasi dulu ke BPN, itu kan antara pengembang awal dan pengembang baru,” tutur dia. (Tio)

Posting Pembangunan Apartemen Bintara Residence, Distako Bekasi : Sejumlah Izin Masih Diurus Pengembang ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.

Sumber

loading...

Berita Terkait :


Lintas Daerah. update: 3:15:00 PM

0 Response to "Pembangunan Apartemen Bintara Residence, Distako Bekasi : Sejumlah Izin Masih Diurus Pengembang"

Post a Comment