BEKASI UTARA – Kebutuhan akan tren fesyen yang tak kunjung berhenti saat ini sangat mendukung para pebisnis fesyen untuk terus berkembang. Salah satunya clothing banyak digemari kalangan remaja hingga dewasa.
Kesuksesan pameran clothing pertama kali tahun 2015 lalu membawa Bekasi Clothing Expo kembali hadir di Summarecon Mal Bekasi tahun 2016 ini. Diselenggarakan sejak tanggal 26 hingga Minggu, 30 oktober nanti, Bekasi Clothing Expo menggaet setidaknya 130 clothing brand untuk ikut serta.
“Tahun ini, Bekasi Clothing 2016 menghadirkan 130 clothing brands yang terdiri dari produk lokal berkualitas yang ditujukan untuk memenuhi antusias masyarakat terlebih kaum muda dalam dunia fesyen,” ujar GM Operation Summarecon Mal Bekasi Willy Effendy, Kamis (27/10).
Ia menyebutkan, beberapa brand diantaranya seperti Bloods, Erigo, MaryJane, If Denim, dan Eternity, dan lain sebagainya. Bukan hanya clothing, pengunjung juga dapat menikmati bandbband ternama dalam acara ini. Seperti Sheila On 7, Maliq & d’essentials, The Overtunes, Last Child, payung teduh, hingga DJ Yasmin.
Untuk dapat menikmati seluruh rangkaian dalam acara ini, pengunjung juga tidak dikenakan biaya alias gratis.
“Kehadiran Bekasi Clothing Expo 2016 ini tentu dapat menjadi pilihan bagi pengunjung dan masyarakat Bekasi untuk memenuhi kebutuhan akan tren fesyen saat ini. Selain itu diharapkan dapat lebih meningkatkan kreativitas bagi anak muda dalam mengembangkan bisnis clothing,” kata dia.
Ia mengungkap, bahwa kegiatan ini pula dapat mendukung masyarakat dalam memajukan bisnis UKM terutama industri kreatif.
“Kami bangga Summarecon Mal Bekasi kembali terpilih menjadi tempat penyelenggaraan Bekasi Clothing Expo 2016. Sejalan dengan visi misi Summarecon untuk mendukung masyarakat dalam memajukan bisnis UKM terutama dari industri kreatif yang bisa dikenalkan secara langsung kepada masyarakat maka kami pun turut mendukung adanya Bekasi Clothing Expo 2016 ini di Summarecon Mal Bekasi.” pungkasnya. (Sel)
Posting Wah, 130 Brand dan Band Ternama Warnai Bekasi Clothing Expo 2016 ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Wah, 130 Brand dan Band Ternama Warnai Bekasi Clothing Expo 2016"
Post a Comment