BEKASI TIMUR – Peningkatan mutu dan kualitas pendidikan di Kota Bekasi ternyata belum dirasakan oleh siswa SDN Bekasi Jaya XI Bekasi. Mereka harus rela belajar di atas bangku dan kursi yang rusak di sekolahnya. Hal ini dibenarkan oleh Kepala Sekolah SDN Bekasi Jaya XI Bekasi, Lilis Nurdiati.
Lilis mengatakan bahwa pihaknya hingga saat ini belum mendapatkan anggaran perbaikan atau pun pembelian meubeulair baru untuk kursi dan meja belajar siswa.
“Memang benar sebagian kursi dan meja belajar siswa dalam kondisi rusak dan tidak layak pakai,” tuturnya kepada infobekasi.co.id, Rabu (26/10).
Ia mengatakan, untuk mengantisipasi agar tidak rubuh ketika dipakai belajar, ia pun berinisiatif meminta penjaga sekolah untuk memperbaiki kursi dan meja yang rusak tersebut.
“Kami berinisiatif meminta penjaga sekolah memperbaikinya sedikit demi sedikit,” ujar dia.
Bukan hanya kursi dan meja siswa saja yang rusak, kondisi ruang kepala sekolah yang menyatu dengan ruang guru pun tidak jauh berbeda kondisinya. Bahkan, kedua ruangan tersebut selain bocor ketika hujan tiba, langit-langit yang berada di ruang kepala sekolah pun bolong.
“Internitnya jebol dan di ruang guru kalau hujan tiba bocor, jadi semua buku dan dokumen kami selamatkan di lokasi yang aman,” tuturnya.
Lilis Nurdiati, yang baru menjabat sejak Agustus 2016 kemarin juga mengatakan, sekolah tersebut selalu banjir ketika hujan. Hal ini dikarenakan saluran air yang tidak berjalan sebagaimana mestinya.
“Karena saluran airnya macet, kalau hujan kami kerap kebanjiran, meskipun tidak tinggi, hanya sebatas mata kaki orang dewasa,” katanya menambahkan.
Dengan jumlah siswa kelas 1-6 sebanyak 194 orang siswa, Lilis berharap agar ada perbaikan bagi sekolahnya tersebut, sehingga proses belajar mengajar di tempatnya dapat berjalan dengan kondusif.
“Usulan sudah kami ajukan, mudah-mudahan bisa segera direalisasikan secepatnya,” ujar dia. (Apl)
Posting Meubeulair di SDN Bekasi Jaya XI Bekasi Rusak, Para Siswa Tetap Belajar Seperti Biasa ditampilkan lebih awal di Info Bekasi.
Sumber
0 Response to "Meubeulair di SDN Bekasi Jaya XI Bekasi Rusak, Para Siswa Tetap Belajar Seperti Biasa"
Post a Comment