Kunjungi Kampung Tangguh Nusantara, Bupati Bone Sambut Wakapolda Sulsel

BONE, SULAWESINEWS.COM Bupati Bone HA Fahsar M Padjalangi bersama Wakil Bupati Bone H Ambo Dalle dan sejumlah Kepala Dinas lingkup Pemerintah Kabupaten Bone, menyambut Wakapolda Sulsel Brigjen Halim Paggara bersama rombongan di rumah jabatan Bupati Bone, Senin (29/06/2020).

Kedatangan Wakapolda Sulsel Brigjen Halim Paggara di Bumi Arung Palakka untuk berkunjung ke Desa Lampoko (Wanua Ewako Bone) Kecamatan Barebbo, dalam rangka penilaian akhir lomba Kampung Tangguh Nusantara.

Sebagaimana diketahui, Desa Lampoko yang mewakili Kabupaten Bone dalam lomba Kampung Tangguh Nusantara.

Dalam kunjungannya ke Kampung Tangguh Wanua Ewako Bone, orang nomor dua di Polda Sulsel itu mengapresiasi masyarakat Lampoko atas kesiapan dan kepedulian dalam mencegah penyebaran Covid-19.

Sehingga Desa Lampoko ditunjuk oleh Pemerintah Kabupaten Bone sebagai percontohan Kampung Tangguh dengan nama Wanua Ewako.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Bone AKBP Try Handako Wijaya Putra yang didampingi Wakapolres Bone Kompol Muhammad Asrofi, mengucapakan banyak terima kasih kepada Pemerintah Desa Lampoko dan masyarakat atas kerjasamanya selama ini.

Mereka berharap semoga Wanua Ewako (Lampoko) dapat juara satu dan pandemi Covid-19 segera berlalu.

. Sumber

loading...

Lintas Daerah. update: 8:27:00 PM

0 Response to "Kunjungi Kampung Tangguh Nusantara, Bupati Bone Sambut Wakapolda Sulsel"

Post a Comment